Sunday, 30 July 2017

Momen Inersia

Pengertian Momen Inersia

Momen inersia (Satuan SI : kg m2) adalah ukuran kelembaman suatu benda untuk berotasi terhadap porosnya. Besaran ini adalah analog rotasi daripada massa. Momen inersia berperan dalam dinamika rotasi seperti massa dalam dinamika dasar, dan menentukan hubungan antara momentum sudut dan kecepatan sudutmomen gaya dan percepatan sudut, dan beberapa besaran lain. Meskipun pembahasan skalar terhadap momen inersia, pembahasan menggunakan pendekatan tensor memungkinkan analisis sistem yang lebih rumit seperti gerakan giroskopik.
(sumber : https://id.wikipedia.org/wiki/Momen_inersia

(Kelembaman benda sesuai hukum Newton I, jika benda diam cenderung akan diam dan jika benda bergerak cenderung akan selalu bergerak lurus beraturan (GLB), jika gaya-gaya yang bekerja pada benda setimbang)





Besaran Momen inersia bersifat skalar, yaitu seperti pada gambar di atas sebuah massa titik dengan massa, m yang berputar pada sumbu yang memiliki jari jari, R di rumuskan sebagai berikut:
    
     I = m.R
     
     Diketahui :
          I = momen inersia (kgm2)
          m = massa benda (kg)
          R = jari-jari (m)


Persamaan momen inersia suatu benda ditentukan oleh letak sumbu rotasi dan bentuk benda, maka untuk benda yang bentuknya berbeda dan sumbu rotasi berbeda memiliki persamaan momen inersia yang berbeda. Berikut ini daftar persamaan momen inersia :




Contoh berapakah momen inersia dari sebuah batang yang panjangnya 1 m dan beratnya 10 kg yang diputar pada sumbu rotasi yang berbeda, yaitu :

  1. diputar ditengah batang..?
  2. diputar disalah satu ujung batang..?

Diketahui :
     m = 10 kg
     l = 1 m

Ditanya :
     a) I (sumbu rotasi di tengah batang) ...?
     b) I (sumbu rotasi di ujung batang)...?

Jawab :

a) I sumbu rotasi ditengah batang, yaitu :

     I = 1/12.(ml2)
     I = 1/12.(10.12)
     I = 10/12
     I = 1,2 kgm2

b) I sumbu rotasi diujung batang, yaitu :

     I = 1/3.(ml2)
     I = 1/3.(10.12)
     I = 10/3
     I = 3,3 kgm2





No comments:

Post a Comment

Note: only a member of this blog may post a comment.